Selasa, 29 Maret 2016

Prediksi UN Fisika SMA/MA tahun 2016

Prediksi UN Fisika SMA/MA tahun 2016 + kunci jawaban. Sesuai kisi-kisi SKL UN SMA tahun 2016.https://play.google.com/store/books/details/PREDIKSI_UN_FISIKA_SMA_MA_TAHUN_2016?id=4SPVCwAAQBAJ

Posted by Fokusfisika.com on Monday, 28 March 2016


Jumat, 05 Juni 2015

Elemen Dasar Cplus plus

2.1. Himpunan Karakter

              Himpunan karakter pada C++ terdiri dari huruf, digit maupun simbol-simbol lainnya (termasuk spasi, karakter kontrol).

Huruf

             A B C D E F G H I J K L M N O P Q R S T U V X Y Z

             A b c d e f g h i j k l m n o p q r s t u v w x y z

Digit   

             0 1 2 3 4 5 6 7 8 9

Simbol dan Lain-lain

             _  -  +  * dan sebagainya

2.2. Pengenal (Identifier)

Pengenal adalah suatu nama yang biasa dipakai dalam pemrograman untuk menyatakan :

-          Variabel                                                 -   Fungsi

-          Konstata bernama                              -   Label

-          Tipe data                                               -   Obyek

Serta hal-hal lain yang dideklarasikan atau didefinisikan oleh pemrogram.

Penamaan Pengenal

             Suatu pengenal  berupa satu atau beberapa karakter :

-          Huruf                                     -   Garis bawah ( _ )

-          Digit

Dan berawalan dengan huruf atau garis bawah. Disarankan agar pemberian nama pengenal menggunakan kata yang berarti dan mudah dibaca.

Huruf Kecil dan kapital Berbeda

Pada C++, huruf kecil dan huruf kapital pada suatu pengenal dianggap berbeda. sifat ini dikenal dengan istilah case sensitive. Sebab itu pengeanal NAMA, Nama dan nama menyatakan tiga pengenal yang berbeda.

2.3. Kata Kunci

Kata kunci (keyword) adalah pengenal sistim yang mempunyai makna khusus bagi kompiler. Kata kunci tidak dapat dirubah. Karena itu kata kunci tidak dapat digunakan sebagai pengenal.

2.4. Tipa Data

Tipe data dasar pada C++ meliputi :

-          char                                        -   float                                   -  long

-          int                                           -   double

-          short                                       -   long double

Tipe data yang berhubungan dengan bilangan bulat adalah char, int, short dan long. Sedangkan lainya berhubungan dengan bilangan pecahan.

 

 

2.5. Variabel dan Konstanta

Data pada C++ tersusun dari :

-      Variabel                                   -    Konstanta

Variabel digunakan dalam program untuk menyimpan suatu nilai, nilai yang ada padanya dapat diubah selama eksekusi program berlangsung.

Mendeklarasikan dan Mendefinisikan Variabel

Variabel yang akan digunakan dalam program haruslah dideklarasikan terlebih dahulu. Pengertian deklarasi disini berarti mengenalkan sebuah pengenal ke program dan menentukan jenis data yang disimpam didalamnya.

tipe daftar_variabel

 
Bentuk pendefinisian variabel :

 

 

Menentukan Tipe Variabel

Jika variabel hendak dipakai untuk menyimpan data bilangan bulat saja, maka pilihannya adalah tipe bilangan bulat ( seperti int , long). Jika variabel hendak dipakai untuk data bilangan pecahan, maka variabel harus didefinisikan bertipe bilangan pecahan (seperti float).

Memberikan Nilai ke Variabel

variabel = nilai

 
Bentuk pernyataan yang digunakan untuk memberikan nilai ke variabel yang telah dideklarasikanatau didefinisikan :

 

 

Pernyataan diatas sering disebut sebagai pernyataan penugasan.

Insialisai Variabel

Adakalanya dalam penulisan program, variabel langsung diberi nilai setelah didefinisikan. Sebagai contoh :

int jumlah;

jumlah = 10;

Dua pernyataan seperti diatas sebenarnya dapat disingkat melalui pendefinisian yang disertai penugasan nilai, sebagi berikut :

int jumlah = 10;

Contoh program :

//*-------------------------------------------------------*

//* contoh 1.1 : inisialisasi variabel dengan             *

//*                  nilai konstan                                    *

//*--------------------------------------------------------*

#include <iostream.h>

#include <conio.h>

void main()

{

     int jumlah = 10;                             // inisialisasi

     float harga_per_unit = 17.5;         // inisialisasi

     clrscr();

     cout << "Isi Jumlah                    = "

             << jumlah << '\n';

     cout << " Isi harga per per unit  = "

Isi Jumlah             = 10  

Isi harga per unit  =  17.5                   

 
              << harga_per_unit << '\n';

}

                                                        Hasil eksekusi :

 

 

 

 

 

Pemberian inisialisasi terhadap suatu variabel dengan menggunakan ungkapan juga dapat diperkenenkan. Sebagai contoh :

        float duaphi = 2 * 3.14;

Contoh Program :

//*-------------------------------------------------------------*

//*  Contoh 1.2 : Contoh Inisialisasi variabel dengan  *

//*                     suatu ungkapan                                *

//*----------------------------------------------------------*

#include <iostream.h>

#include <conio.h>

void main()

{

    float dupahi = 2 * 3.14;  //inisialisasi dengan ungkapan

 

    clrscr();

    cout << "Isi duaphi = " << duaphi << '\n';

}



Isi duaphi = 6.28

 
 

Hasil ekseskusi :

 

 

Pendefinisian dapat pula dilakukan dimana saja, seperti :

int i = 10;

cout << "Nilai i = " << i << '\n';

int j = 77;

cout << "Nilai j = " << j << '\n';

 

Contoh program :

//*-------------------------------------------------------------*

//* Contoh 1.3 : Pendefiniasian variabel dimana saja     *

//*-------------------------------------------------------------*

#include <iostream.h>

#include <conio.h>

void main()

{

       int i = 10;  // pendefinisian dan inisialisasi

       clrscr();

        cout << "Nilai i = " << i << '\n';

        int j = 77;

        cout << "Nilai j = " << j << '\n';

}



Nilai i = 10

Nilai j = 77

 
 

Hasil Eksekusi :



Contoh program Cplusplus

Sebuah contoh program C++ yang sangat sederhana dapat anda lihat dibawah ini :

Program 1.1

   #include <iostream.h>

    void main()

    {

         cout << "Hai, Selamat belajar C++ \n";

     }

Anda dapat menyimpan program diatas dengan nama prak1.cpp. Jika program dikompilasi dan dieksekusi, maka hasilnya berupa tulisan pada layar :

           Hai, Selamat belajar C++

 

Penjelasan program program diatas dapat dilihat pada beberapa subbab berikut.

1.1. Funsi Main()

Fungsi adalah salah satu dasar penyusunan blok pada C++. Sebuah program C++ minimal mengandung sebuah fungsi, yaitu fungsi main(). Fungsi ini menjadi awal dan akhir eksekusi program C++. Sedangkan Tubuh fungsi dimulai dari tanda { hingga tanda }. Lebih spesifik lagi, semua yang terletak didalam tanda { } disebut blok.

Tanda () digunakan untuk mengapit argumen fungsi, yaitu nilai yang akan dilewatkan ke fungsi. Pada fungsi main() seperti pada contoh, tidak ada argumen yang diberikan. Oleh karena itu tidak ada entri di dalam ().

Kata void yang mendahului main() dipakai untuk menyatakan bahwa funsi ini tidak memiliki nilai balik.

1.2. Pernyatan

Baris :

                     cout << "Hai, Selamat belajar C++ \n";

merupakan contoh sebuah pernyataan. Pada contoh diatas, pernyataan tersebut digunakan untuk menampilkan tulisan yang terletak pada sepasang tanda petik ganda ke layar. Dalam hal ini tulisan yang terletak pada sepasang tanda petik ganda disebut konstanta string.

Setiap pernyataan harus diakhiri tanda titik koma (;). Kealpaan dalam memberikan tanda ini kan menyebabkan kompiler memberikan pesan kesalahan selama waktu komplasi.

 

             Mengenal cout

cout disediakan oleh C++ untuk mengarahkan data ke standard output (normalnya adaah layar).

Contoh :

      cout  << "Hai, Selamat Belajar C++ \n";

 

tanda << (dua buah tanda kurang dari berurutan) merupakan sebuah operator yang disebut operator "penyisipan/peletakan". Operator ini akan mengarahkan operand (data) yang terletak disebelah kanannya ke obyek yang terletak disebelah kiri. Pada contoh di atas konstanta string diarahkan ke cout, yang memberikan hasil berupa tampilan string kelayar tersebut.

Didalam string terdapat tanda \n adalah merupakan karakter pindah baris (newline). Jadi bukan tanda \ dan n itulah sebabnya tulisan :

 

Hai, Selamat Belajar C++

 

Ditampilkan pada layar dan diikuti dengan pindah baris.

            #include <iostream.h>

Baris :

                     #include <iostream.h>

bukan suatu penyataan. Itulah sebabnya tidak ada tanda titik koma yang diperlukan. Baris tersebut menginstruksikan kepada kompiler untuk menyisipkan file lain (pada contoh diatas adalah iostream.h) saat program dikompilasi. Baris #include <isotream.h> perlu diikut sertakan pada program yanmg melibatkan cout.

            clrscr() untuk menghapus layar

Perintah ini biasa dilibatkan dalam program untuk membersihkan layar. Apabila penyataan clrscr() digunakan maka #include <conio.h> perlu disertakan pada program. Contoh :

Program 1.2 :

   #include <iostream.h>

   #include <conio.h> 

    void main()

    {

clrscr();

                     cout << "Hai, Selamat belajar C++ \n";

     }

 

            Gaya Penulisan Program

C++ memberikan keleluasaan kepada pemrogram dalam menuliskan bentuk atau gaya program. Misal pada program 1.2 daituliskan seperti berikut :

Program 1.3 :

   #include <iostream.h>

   #include <conio.h> 

    void main() { clrscr(); cout

        << "Hai, Selamat belajar C++ \n"

     ;

     }

Penulisan diatas akan memberikan hasil yang sama dengan contoh sebelumnya. Namun penulisan ini tidak dianjurkan. Program hendaknya ditulis dalam bentuk yang mudah dibaca oleh siapa saja.

            Komentar

Komentar merupakan bagian yang penting dalam program. Kehadirannya sangat membantu pemrogram ataupun orang lain dalam memehami program. Karena berupa penjelasan-penjelasan mengenai program atau bagian-bagian dari program.

Komentar pada C++ diawalii dengan dua tanda garis miring (//). Semua tulisan yang terletak sesudah tanda (//) hingga akhir batas dengan sendirinya akan diperlakukan sebagai keterangan.

Sebuah contoh program yang mengginakan komentar :

Program 1.4 :

   #include <iostream.h>  // menyertakan file iostream.h

   #include <conio.h> 

    void main()

    {

clrscr();  // Hapus Layar

                     cout << "Hai, Selamat belajar C++ \n";

     }